Indeks Komposit Shanghai: Indikator Ekonomi Tiongkok

Indeks Komposit Shanghai adalah indeks saham acuan untuk mengukur kinerja Bursa Efek Shanghai. Indeks ini mengelompokkan pilihan saham dari beberapa perusahaan terdaftar di Bursa Efek Shanghai. Selain itu, indeks ini berguna sebagai indikator untuk mengevaluasi kesehatan dan perilaku pasar saham Tiongkok.

Dalam arikel ini, kita akan melihat penjelasan Indeks Komposit Shanghai berkaitan dengan sejarah dan komposisi indeks tersebut. Kemudian, kita juga akan melihat syarat agar perusahaan dapat masuk ke dalam indeks komposit Shanghai. Yuk, simak untuk tahu lebih jelas!
👉 Di Indonesia juga ada indeks komposit, yaitu IHSG: Mengenal Indeks Saham & Fungsinya!
Apa itu Indeks Komposit Shanghai?
Indeks Komposit Shanghai adalah satu indeks pasar saham utama di Tiongkok. Indeks ini berfungsi sebagai indikator kinerja ekonomi negara raksasa di Asia ini. SSECI mencakup semua saham yang terdaftar di Bursa Shanghai baik perusahaan besar, menengah, maupun kecil.

Dengan mengikuti pergerakannya, investor dan analis dapat memperoleh gambaran umum kinerja pasar saham Tiongkok secara menyeluruh.
SSECI memiliki karakteristik bahwa dengan memasukkan berbagai macam perusahaan, indeks tersebut mencerminkan keadaan perekonomian Tiongkok. Hal ini menjadikannya alat yang baik bagi mereka yang tertarik untuk melihat tren ekonomi di Tiongkok.
Penghitungan SSCEI menggunakan rata-rata tertimbang dari input harga saham, sehingga perusahaan dengan kapitalisasi besar memiliki pengaruh besar pada indeks. Metode ini memastikan bahwa indeks tersebut mencerminkan nilai total pasar secara lebih akurat.
Suatu keunikan dari Indeks Komposit Shanghai, meskipun menjadi indeks utama dalam menilai pasar Tiongkok, indeks ini berfluktuasi. Ini karena partisipasi aktif dari investor ritel yang sering kali menentukan keputusan investasi pada spekulasi dan rumor. Karakteristik ini membedakan pasar saham Tiongkok dari pasar lainnya, di mana investor institusional memiliki dampak yang lebih besar.
Aspek menarik lainnya adalah bahwa Pemerintah Tiongkok, melalui berbagai kebijakan dan tindakan, dapat mempengaruhi pasar. Intervensi ini bisa terjadi untuk merangsang pasar maupun untuk mencoba membuatnya stabli saat volatilitas terjadi.
👉 Pengaruh Kebijakan Moneter pada Pasar Keuangan
Sejarah Indeks Komposit Shanghai
Indeks ini muncul pada tahun 1990 dan menjadi saksi kunci transformasi perekonomian Tiongkok. Sejak pembentukannya, indeks ini mejadi alat penting untuk memahami perkembangan bursa Shanghai yang merupakan salah satu bursa terbesar di dunia.
Di awal kemunculannya, SSECI mencerminkan pasar yang sedang berkembang, penuh dengan peluang, namun juga penuh dengan tantangan. Tiongkok sedang dalam proses membuka ekonominya ke dunia sehingga indeks ini menjadi barometer dalam pengkuran pembukaan tersebut. Dengan memasukkan semua saham terdaftar di Bursa Shanghai, indeks ini memberikan gambaran lengkap dan beragam.

Selama beberapa tahun, indeks komposit Shanghai mengalami fluktuasi, mencerminkan periode pertumbuhan ekonomi yang cepat serta momen ketidakpastian dan volatilitas. Misalnya, indeks ini mengalami momen euforia investor saah harga saham naik tajam, namun mereka telah melewati krisis keuangan global yang mempengaruhi kinerjanya.
👉 Bullish dan Bearish: Apa Perbedaannya? Temukan jawabannya dalam artikel tersebut!
Salah satu keunikan dari indeks ini adalah sangat terpengaruhi oleh kebijakan pemerintah Tiongkok. Pemerintah berusaha menyeimbangkan pertumbuhan dan stabilitas, telah menerapkan berbagai langkan secara langsung untuk mempengaruhi pasar saham. Hal ini termasuk kebijakan untuk mendorong investasi hingga upaya mendinginkan pasar ketika tampak terlalu panas.
Saat ini, indeks komposit Shanghai tidak hanya mencerminkan perekonomian Tiongkok. Namun, indeks ini juga menjadi indikator posisi Tiongkok dalam ekonomi global. Investor mengikuti perkembangannya dengan cermat, melihat indeks ini sebagai arah masa depan perekonomian negara tersebut.
Komposisi Indeks Komposit Shanghai
Indeks ini merupakan wadah besar yang menampung berbagai perusahaan Tiongkok yang terdaftar di Bursa Efek Shanghai. SSECI penting karena memberikan gambaran umum kinerja pasar saham Tiongkok, termasuk perusahaan besar maupun kecil.
Indeks ini berisikan perusahaan-perusahaan yang telah ada sejak lama dan menjadi jantung ekonomi Tiongkok. Selain itu, ada juga perusahaan baru yang bergerak di sektor teknologi dan energi terbarukan. Indeks ini tidak membedakan perusahaan berdasarkan kapitalisasi maupun sektor, semuanya berkedudukan sama.

Terdapat beberapa perusahaan terkenal yang termasuk ke dalam indeks komposit Shanghai dan beberapa di antaranya milik Pemerintah Tiongkok. Misalnya Bank of China, COSCO Shipping Lines, Air China, China Film, China Hi-Tech, China Medicine, China Pacific Insurance, China Petrol, dan China Securities.
Perusahaan yang termasuk ke dalam Shanghai Composite Index
Di bawah ini kami akan memberikan informasi terkait kapitalisasi pasar pada beberapa perusahaan yang termasuk ke dalam indeks tersebut. Berikut informasinya:
Nama Perusahaan | Kapitalisasi Pasar |
Bank of China | US$ 220 Miliar |
COSCO Shipping Lines | US$ 29,57 Miliar |
Air China | US$ 16,68 Miliar |
China Film | US$ 2,94 Miliar |
China Hi-Tech | US$ 490 Juta |
China Medicine | US$ 1,24 Miliar |
China Pacific Insurance | US$ 35,58 Miliar |
China Petrol | US$ 94,60 Miliar |
China Securities | US$ 23,22 Miliar |
👉 Ini Daftar 10 Perusahaan Terbesar di Dunia
Dari beberapa contoh tersebut menunjukkan bahwa SSECI sangat menggambarkan perekonomian Tiongkok. Dengan mengikuti fluktuasinya, kita mendapatkan gambaran keadaan ekonomi Tiongkok. Jika indeksnya naik, maka perusahaan dan perekonomian berjalan dengan baik.
Karakteristik lainnya, terdapat pada penghitungan nilai indeks tersebut. Penghitungannya dengan memperhitungkan harga seluruh saham terdaftar, kemudian terjadi penyesuaian dengan kapitalisasi pasar mereka. Sehingga perusahaan besar akan memiliki dampak yang lebih besar pada pergerakan indeks daripada saham perusahaan kecil.
Cara ini menjadi langkah untuk memastikan bahwa indeks mencerminkan keadaan pasar sesungguhnya dengan lebih akurat.
Singkatnya, indeks komposit Shanghai menawarkan pandangan luas dan beragaram tentang perekonomian Tiongkok melalui pasar sahamnya. Dengan berbagai saham perusahaan yang ada di dalamnya, kita dapat melihat aktivitas perusahaan dari berbagai sektor dan ukuran. Sehingga memberikan kita gambaran lengkap dinamika ekonomi dari negara Tiongkok.
Cara Pemilihan Saham dalam Indeks Komposit Shanghai
Pemilihan nilai-nilai yang membentuk indeks komposit Shanghai cukup mudah untuk kita pahami.
Perusahaan yang ingin menjadi bagian dari indeks ini harus memenuhi persyaratan utama yaitu menjadi perusahaan yang terdaftar di Bursa Shanghai. Kemudian, tidak ada proses seleksi berdasarkan ukuran, sektor, atau kinerja keuangan tertentu. Jika suatu perusahaan berhasil mendaftarkan sahamnya di Bursa Shanghai, secara otomatis akan menjadi bagian dari indeks.
Hal ini membuat SSECI menjadi cerminan yang sangat luas dari ekonomi Tiongkok, mulai dari perusahaan besar milik negara hingga perusahaan kecil swasta. Layaknya sebuah tim sepak bola, semua memiliki kontribus untuk hasil akhir.
Keberagaman perusahaan dalam indeks berarti mencakup semua sektor ekonomi, mulai dari manufaktur hingga teknologi dan layanan keuangan. Ini memungkinkan indeks menawarkan pandangan global tentang bagaimana ekonomi berfungsi secara keseluruhan, mencerminkan keberhasilan maupun tantangan dari berbagai industri.
👉 RSC Mansfield: Indikator untuk Mengukur Kinerja Saham
Persyaratan Menjadi Bagian dari Shanghai Composite Index
Untuk menjadi bagian dari indeks saham ini, syarat utamanya adalah terdaftar pada bursa efek Shanghai. Ini berarti perusahaan telah melalui proses IPO. Langkah ini sangat penting karena memungkinkan perusahaan mengumpulkan dana dari investor yang kemudian akan memberikan investor bagian dari modal perusahaan.
Setelah terdaftar pada bursa Shanghai, secara otomatis perusahaan akan menjadi bagian dari indeks komposit Shanghai. Tidak ada seleksi tambahan berdasarkan ukuran, profitabilitas, atau sektor perusahaan tersebut. Hal ini yang membedakan indeks ini dengan indeks saham lain, di mana perusahaan harus memenuhi beberapa kriteria seperti kapitalisasi pasar, likuditas atau sektor.
Proses pencatatan di bura Shanghai melibatkan pemenuhan beberapa regulasi yang telah regulator Tiongkok (Komisi Regulasi Sekuritas Tiongkok) tetapkan. Standar ini bertujuan memastikan perusahaan bersikap transparan pada informasi keuangan dan operasional mereka.
👉 Ini daftar Regulator Broker Utama di Dunia
Bagaimana Penghitungan pada Shanghai Composite Index?
Untuk memahami penghitungan indeks ini, penting untuk mengetahui bahwa indeks ini seperti rata-rata kelas. Namun, alih-alih menggunakan nilai, mereka menggunakan harga saham perusahaan terdaftar di bursa Shanghai. Indeks ini memberikan gambaran umum keadaan pasar saham Tiongkok, mirip dengan rata-rata kelas yang memberi tahu kita kinerja secara keseluruhan.
Penghitungan indeks tersebut berdasarkan pada penjumlahan harga semua saham pada indeks, kemudian ada penyesuaian dengan kapitalisasi pasar masing-masing, yaitu nilai total semua saham yang perusahaan miliki. Penyesuaian ini penting karena membuat perusahaan besar memiliki pengaruh yang lebih besar pada indeks.
Sebagai perumpamaan, beberapa anggota dalam kelompok belajar yang memiliki pengetahuan pada suatu topik akan memilki bobot yang lebih saat berpendapat.
Kemudian, ada penyesuaian matematis pada indeks ini sehingga mencerminkan perubahaan yang terjadi secara adil dari waktu ke waktu. Misalnya, ketika perusahaan menerbitkan lebih banyak saham atau ketika ada merger atau akuisisi. Hal ini layaknya saat kita menyesuaikan rata-rata kelas agar tidak terpengaruh jika ada penambahan atau pengurangan siswa.
Nilai akhir indeks tersebut berupa poin yang naik atau turun sesuai dengan perubahan harga saham perusahaan terdaftar. Ketika kita melihat indeksnya naik, hal ini menjadi tanda bahwa rata-rata harga saham perusahaan Tiongkok meningkat. Jika yang terjadi sebaliknya, maka nilai sahamnya turun.
Analisis Indeks Komposit Shanghai
Indeks gabungan ini mengalami tren bearish pada bulan Mei hingga September 2024. Kemudian naik secara signifikan hingga mencapat titik tertingi sepanjang tahun pada Oktober 2024. Nilai indeks tersebut per 23 Januari 2025 adalah 3.231,85.
👉 Bullish dan Bearish: Apa Perbedaannya? Temukan jawabannya!
Berikut kinerja indeks gabungan Shanghai dalam satu tahun terakhir:

Selanjutnya, kita akan melihat analisis menggunakan beberapa indikator teknikal sehingga kita bisa tahu rekomendasinya.
Pertama, jika melihat indikator RSI, nilainya adalah 52,797 sehingga rekomendasinya netral. Namun, jika kita melihat indikator moving average, hasilnya seperti berikut:
Moving Average | Sederhana | Eksponensial |
MA5 | 3305.34 (Jual) | 3238.34 (Jual) |
MA10 | 3146.67 (Beli) | 3185.54 (Beli) |
MA20 | 3102.92 (Beli) | 3155.90 (Beli) |
MA50 | 3250.75 (Jual) | 3164.88 (Beli) |
MA 100 | 3151.13 (Beli) | 3093.60 (Beli) |
MA200 | 2895.27 (Beli) | 2823.91 (Beli) |
👉 Pelajari indikator Indeks Kekuatan Relatif atau Relative Strength Index (RSI)
Pertanyaan yang sering diajukan (FAQ)
Per 9 Oktober 2024, Indeks Komposit Shanghai diperkirakan akan diperdagangkan di 3255,42 poin pada akhir kuartal ini, menurut model makro global Trading Economics dan ekspektasi analis. Ke depan, kami memperkirakan indeks ini akan berada di 3023,87 poin dalam waktu 12 bulan.
ndeks ini mencakup semua saham A dan B yang diperdagangkan di Bursa Efek Shanghai (SSE). Indeks ini memberikan gambaran umum mengenai kinerja perusahaan-perusahaan di pasar Tiongkok.